Sketsa Pemasangan Bendung Karet - academia ENGINEERING

Artikel Terbaru

Iklan

Iklan Atas Post

Ads Here Call 08562670757

Senin, 19 Februari 2018

Sketsa Pemasangan Bendung Karet




Pemasangan komponen bendung karet dilakukan sebagai berikut ini:

1) Memastikan kondisi lapangan telah siap. Area kerja telah bersih dari material yang dapat menggangu pekerjaan.

2) Pekerjaan yang telah terpasang harus sesuai dengan instruksi tertulis pabrikan bendung (Gate system) yang telah disetujui untuk mematuhi persyaratan yang ditentukan dalam spesifikasi pada gambar.

3) Menentukan titik untuk pemasangan angker, plat embedded, jalur pipa pengisian/pembuangan dan pipa konduit.

4) Memasang dan memastikan posisi angker dan plat embedded terpasang dengan kuat dan kokoh, sehingga tidak berubah selama pengecoran berlangsung.

5) Pemasangan baut angkur (termasuk core drilling).

6) Memonitoring posisi angker dan plat embedded terhadap level yang sudah ditentukan.

7) Pengecoran dilakukan setelah dilakukan pengecekan dan mendapat persetujuan dari pengawas.

8) Memasang Bendung Karet (Pneumatic crest gate system) termasuk karet kantung udara, gate panel, dan komponen terkait lainnya.

9) Pengangkatan panel baja dan kantung udara menggunakan alat berat karena ukuran dan berat yang relatif besar.

10) Menyediakan dan memasang semua pipa udara dan pendukung komponen lainnya.

11) Intalasi pipa pasokan udara dengan baik dan benar

12) Pemasangan plat abutment (grouting).

13) Menyediakan dan memasang saluran listrik yang diperlukan dan kabel yang terhubung ke dalam rumah kontrol (Control room).

14) Instalasi semua peralatan kontrol Pneumatic crest gate system.

15) Pemasangan semua peralatan mekanikal sesuai dengan spesifikasi pabrikan.

16) Memasang baut pengunci panel dengan tekanan sesuai spesifikasi.

17) Start-up, debug (perbaikan gangguan system), dan pengujian pada pneumatic crest gate system oleh pabrikan.

18) Menyediakan bahan lubrikasi yang disetujui dan sesuai untuk semua baut angkur dan pengencangnya yang terbuat dari baja tahan karat.

19) Memberikan dempul silikon 100% untuk semua seal antar-panel.



20) Menyediakan dan memasang katup pembersihan kondensat di dekat sisi dinding abutmen.










Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Iklan Bawah Post

Ads Here Call 08562670757